bulat.co.id -
MEDAN | Sejumlah
calon kepala daerah (Cakada)
menjalani pemeriksaan kesehatan di
Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP)
Adam Malik Medan, hari ini. Pihak kepolisian mengerahkan 105 personel untuk mengamankan proses pemeriksaan itu.
"Sebanyak 105 personel dari Satgas OMP (Operasi Mantap Praja) dikerahkan untuk menjaga keamanan di area rumah sakit," kata Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP Sonny Siregar, Jumat (30/8/2024).
Mantan Kasat Lantas Polrestabes Medan itu menyebut pengamanan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Toba 2024 yang digelar untuk pengamanan Pilkada 2024. Sonny berharap pengamanan hari ini dapat membuat proses pemeriksaan kesehatan berjalan dengan aman dan lancar.
"Pengamanan ketat hari ini diharapkan tidak hanya menjaga kelancaran proses pemeriksaan kesehatan, tetapi juga memberikan rasa aman kepada semua pemangku kepentingan serta masyarakat umum, memastikan bahwa setiap tahapan pemilu berlangsung dengan transparan dan adil," pungkasnya.
Untuk diketahui, bacalon Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan wakilnya Hasan Basri Sagala menjalani pemeriksaan kesehatan RSUP Adam Malik. Pemeriksaan bakal berlangsung satu harian.
Edy-Hasan tiba di RSUP Adam Malik tadi pagi dengan memakai kemeja putih. Keduanya masuk ke ruang administrasi, sebelum akhirnya menjalani proses pemeriksaan.
"Saya Edy Rahmayadi beserta Hasan Basri mengucapkan terima kasih atas izin KPU saya melaksanakan tahapan demokrasi khususnya di Sumut," kata Edy Rahmayadi.
Mantan Pangkostrad ini menilai jika pemeriksaan kesehatan ini penting dilakukan. Sehingga Edy meminta agar didoakan.
"Kami sudah mendaftar untuk kelengkapan, salah satunya uji kesehatan dalam layaknya untuk bisa memimpin Sumut, terima kasih, doakan kami sehat," ucapnya.
Selain Edy dan Hasan, tiga pasangan bakal calon Wali Kota Medan dan Wakil Wali Kota Medan juga menjalani pemeriksaan kesehatan di rumah sakit itu. Pasangan Rico Waas-Zakiyuddin Harahap hadir pertama kali di rumah sakit. Keduanya didampingi oleh sejumlah pendukung.
Pasangan kedua yang tiba adalah Ridha Dharmajaya-Abdul Rani. Yang terakhir adalah Hidayatullah-Yasyir Ridho Lubis.
Ketiga pasangan ini masih menjalani pemeriksaan kesehatan hingga saat ini. Pemeriksaan kesehatan bakal berlangsung hingga sore hari.
"Hari ini dari KPU Medan ada tiga paslon pemeriksaan kesehatan, dilaksanakan hari ini sampai dengan selesai," kata anggota KPU Medan M Taufiqurrohman Munthe.
Direktur RSUP Adam Malik, Zainal Safri, menyebutkan pemeriksaan ini akan dilakukan hingga satu harian. Hal itu karena permintaan KPU RI.
"Pemeriksaan yang dilakukan cukup panjang karena permintaan KPU pusat. Jadi sabar karena menghabiskan waktu satu hari penuh," sebut Zainal Safri.