Gebyar PP PAUD Provsu Tahun 2024 Terlaksana

Dedi S - Kamis, 05 September 2024 17:00 WIB
Gebyar PP PAUD Provsu Tahun 2024 Terlaksana
Suhut Gultom
Plt Ibu Dharma Wanita Ny Nur Apni Junaidi ketika mengikuti Gebyar PP PAUD Provsu 2024
bulat.co.id -SIDIMPUAN I Gebyar Perkumpulan Penyelenggara (PP) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Provinsi Sumatera Utara (Provsu) Tahun 2024 terlaksana pada Hari Rabu (4/9/2024) di Aula Tengku Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubsu Medan diikuti Plt Ibu Dharma Wanita Kota Padangsidimpuan Ny Nur Apni Junaidi, yang dihimpun dari Prokopim Kota Padangsidimpuan, Kamis (5/9/2024)

Bunda PAUD Sumut, Tyas Fatoni mendorong Bunda PAUD Kabupaten/Kota untuk bersama-sama bersinergi menciptakan Generasi Emas 2024

"Menciptakan Generasi Emas 2024, merupakan tugas kita bersama menjadikan anak-anak PAUD sebagai Generasi Emas untuk menjadikan Sumut Mantab dan Harmoni. Dan, mulai dari diri kita harus menyiapkan anak-anak kita untuk menyongsong impian yang kita dambakan, yaitu Indonesia Emas", ucap Tyas Fatoni

Tyas Fatoni menyebutkan bahwa terdapat dua hal yang perlu ditanamkan dalam diri anak-anak sejak dini yaitu, Karakter dan Kecerdasan, yang bertujuan agar anak-anak tersebut nantinya dapat berdaya saing global, serta menjadi generasi yang berahklak dan bertakwa kepada Allah SWT.

"Dimulai dari pendidikan dalam keluarga sebagai komunitas terkecil, disini orang tua mesti memainkan peranannya", sebut Tyas Fatoni

Tyas Fatoni menambahkan, PAUD sebagai penyelenggara pendidikan harus menitikberatkan perkembangan Agama dan Moral, Bahasa, Fisik, Motorik dan Seni. Dimana, peran orang tua atau keluarga dan PAUD tentu menjadi penting dalam mewujudkan Generasi Emas.

Penulis
: Suhut Gultom
Editor
: Dedi S
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru