Kemenkominfo Siapkan 3 Langkah Tangani Berita Hoaks Jelang Pemilu

- Rabu, 20 September 2023 13:15 WIB
Kemenkominfo Siapkan 3 Langkah Tangani Berita Hoaks Jelang Pemilu
internet
Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi saat memberikan sambutan dalam acara #YukPahamiPemilu yang diadakan oleh Google dan Youtube Indonesia, di Thamrin Nine, Jakarta, Rabu (20/9/2023) (Foto ANTARA)
bulat.co.id -JAKARTA | Untuk merespons kecenderungan kenaikan tren sebaran isu hoaks menjelang Pemilu 2024, Kementerian Kominfo melakukan langkah penanganan pada tingkat hulu, tengah, dan hilir.


Budi Arie menuturkan, di tingkat hulu, Kementerian Kominfo akan berfokus pada peningkatan literasi dan keterampilan digital masyarakat.


Baca Juga :337 Juta Data Dukcapil Diduga Bocor


Pihaknya meluncurkan kampanye edukasi dan sosialisasi anti-hoaks melalui Gerakan Nasional Literasi Digital, dengan tujuan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya hoaks dan memberikan keterampilan dalam mengidentifikasi informasi palsu.

Di tingkat menengah, Kementerian Kominfo menerbitkan klarifikasi mengenai isu-isu hoaks yang beredar terkait Pemilu. Mereka juga bekerja sama dengan platform digital untuk melakukan debunking, yaitu membuktikan ketidakbenaran isu tersebut.

Selain itu, Kementerian Kominfo telah mengambil tindakan penghapusan konten hoaks yang berkaitan dengan pemilu dan memutuskan akses ke situs web yang menyebarkan hoaks pemilu.

Adapun pada tingkat hilir, Kementerian Kominfo memberikan dukungan data dan informasi kepada Bareskrim Polri dalam upaya mendukung penegakan hukum terhadap pembuat dan penyebaran isu-isu hoaks terkait Pemilu.


Penulis
:
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru