bulat.co.id -Kabupaten Pacitan,
Jawa Timur diguncang gempa dengan kekuatan Magnitudo 6,
1 yang terjadi pada Kamis (8/6/23) sekira pukul 00.04 WIB.
"Gempa Mag:6.1, 08-Jun-2023 00:04:55WIB," kata info BMKG.
Gempa Pacitan terjadi di 9.15 Lintang Selatan, 110.69 Bujur Timur atau 117 km Barat Daya Pacitan dengan kedalaman 10 km.
BMKG memberikan disclaimer bahwa informasi soal gempa Pacitan ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data.
Belum Ada Laporan Kerusakan
Meski begitu belum ada laporan dampak akibat fenomena alam itu. BPBD setempat mengonfirmasi tidak ada kerusakan maupun korban.
"Sampai saat ini belum ada info laporan kerusakan dan korban yang dilaporkan atau yang kami terima," ucap Kepala Pelaksana BPBD Pacitan, Erwin Andriatmoko, Kamis (8/6/23).
Sesuai prosedur, lanjut Erwin, tiap ada gempa pihaknya langsung menggali informasi dari seluruh wilayah. Namun hingga saat ini belum ada catatan kerusakan yang diterimanya.
"Kita menunggu konfirmasi dari wilayah. Tapi insyaAllah aman," tambahnya.
5 Kali Gempa Susulan Guncang Pacitan
Gempa berkekuatan M 6,1 terjadi di Pacitan. Stasiun Geofisika Malang mencatat ada lima kali gempa susulan.
"Sementara ada lima kali gempa susulan, setelah gempa pertama 6,1 M, pukul 00.04 WIB," ujar Kepala Stasiun Geofika Malang, Ma'muri, Kamis (8/6/23).
Lima kali gempa susulan tercatat oleh Stasiun Geofisika Malang sampai pukul 00.38 WIB.
Ma'muri mengaku, pihaknya terus melakukan pencatatan pasca terjadinya gempa 6,1 berpusat di 9.15 Lintang Selatan, 110.69 Bujur Timur atau 117 km Barat Daya Pacitan. Gempa Pacitan mempunyai kedalaman 10 km itu.
"Kami masih terus melakukan perekapan data," akunya.
Gemapa Dirasakan Warga Malang
Gempa Pacitan yang terjadi juga banyak dirasakan oleh masyarakat di wilayah Malang. Saat terjadi gempa pertama, lanjut Ma'muri, cukup banyak dirasakan oleh warga di wilayah Malang. Gempa yang dirasakan sebesar III MMI.
"Malang, Kepanjen dan Karangkates yang dirasakan III MMI," bebernya.
Sementara dari catatan BMKG melalui akun Twitter @infoBMKG gempa susulan terakhir terjadi pada pukul 00.49 WIB, berkekuatan 3.5 Magnitudo yang berpusat di 99 Km barat daya Pacitan dengan kedalaman 19 Km.
"#Gempa Mag:3.5, 08-Jun-2023 00:49:34WIB, Lok:8.97LS, 110.68BT (99 km BaratDaya PACITAN-JATIM), Kedlmn:19 Km," cuit @infoBMKG. (HM/dtc).