5 Bulan Rilis, Phone 14 Turun Harga

- Minggu, 26 Februari 2023 17:35 WIB
5 Bulan Rilis, Phone 14 Turun Harga
Istimewa
iPhone 14
bulat.co.id -Berminat membeli iPhone? Tampaknya iPhone seri 14 bisa menjadi pilihan Anda yang memiliki low budget karena harganya di Indonesia alami penurunan yang cukup signifikan, meski baru 5 bulan rilis.

Semua ponselnya dijual dengan harga Rp1 juta lebih murah dari sebelumnya.

Baca Juga:Apple Batal Buat Pabrik di Indonesia

Berikut rincian harga jual seri iPhone 14 di Indonesia:

Harga iPhone 14

128GB - Rp 14.999.000 (sebelumnya Rp 15.999.000)

256GB - Rp 17.999.000 (sebelumnya Rp 18.999.000)

512GB - Rp 21.999.000 (sebelumnya Rp 22.999.000)


Harga iPhone 14 Plus

128GB - Rp 16.999.000 (sebelumnya Rp 17.999.000)

256GB - Rp 19.999.000 (sebelumnya Rp 20.999.000)

512GB - Rp 23.999.000 (sebelumnya Rp 24.999.000)

Harga iPhone 14 Pro

128GB - Rp 18.999.000(sebelumnya Rp 19.999.000)

256GB - Rp 21.999.000 (sebelumya Rp 22.999.000)

512GB - Rp 25.999.000 (sebelumnya Rp 26.999.000)

1TB - Rp 29.999.000 (sebelumnya Rp 30.999.000)


Harga iPhone 14 Pro Max

128GB - Rp 20.999.000 (sebelumnya Rp 21.999.000)

256GB - Rp 23.999.000 (sebelumnya Rp 24.999.000)

512GB - Rp 27.999.000 (sebelumnya Rp 28.999.000)

1TB - Rp 31.999.000 (sebelumnya Rp 32.999.000)


Nampaknya diskon harga seri iPhone 14 ini disebabkan karena penurunan pendapatan perusahaan. Sebagai informasi, pada laporan Q1 2023 pendapatan Apple anjlok 5% dari tahun ke tahun (YoY) menjadi US$117,2 miliar.

Dilansir dari CNBC, Minggu (26/2/2023), penjualan iPhone juga mengalami penurunan 8% dari tahun ke tahun. Dilaporkan jajaran iPhone teranyar itu jadi penyebab penjualan yang menurun.

Ada beberapa alasan penjualan iPhone anjlok. Termasuk karena produksi di China terhambat karena kasus Covid-19 mengganas kembali. Selain itu juga disebabkan adanya perlambatan ekonomi dan berdampak pada menurunnya daya beli masyarakat.

Penulis
:
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru