Bulat.co.id - Panitia pelaksana Bonas Cup 2022 menunda perhelatan babak semifinal dan final yang seharusnya dijadwalkan pekan ini.
Langkah penundaan tersebut diambil sebagai bentuk penghormatan dan rasa berduka mendalam atas tragedi Kanjuruhan yang telah menewaskan ratusan orang tersebut.
Kepastian penundaan itu disampaikan Ketua Panitia Pelaksana Bakhtiar Ahmad Sibarani usai menggelar rapat pada Kamis (6/10/2022) lalu.
"Kita menghormati dan turut berduka cita dan tunjukan belasungkawa kita dengan cara menunda kegiatan yang sudah kita jadwalkan," ujar Bakhtiar, Sabtu (8/10/2022).
Untuk jadwal lanjutan, Bakhtiar menjelaskan akan diumumkan pekan depan.
"Minggu depan panitia mengumumkan jadwal kembali kapan dipertandingkan semifinal dan final Bonas Cup serta mencari juara tiga nantinya," ucapnya.
Atas nama panitia, Bakhtiar juga menyampaikan permohonan maaf kepada pihak sponsor agar dimengerti.
"Ini kami lakukan untuk sama-sama kita menghormati sepakbola yang tengah berduka dengan meninggalnya saudara-saudara kita di Kanjuruhan," tuturnya.
"Kita berdoa semoga tidak ada lagi kejadian-kejadian serupa di masa-masa yang akan datang dan kompetisi sepakbola di Indonesia bisa melahirkan pemain kelas dunia," tambahnya.
Seperti diketahui, Bonas Cup 2022 telah memasuki babak semi final kedua yang seharusnya berlangsung pada Jumat (7/10/2022) di Stadion Teladan pukul 15.45 WIB. Semi Final Bonas Cup mempertemukan PSAD kontra PS Sergai.
Sementara perebutan juara ketiga dan keempat rencananya akan digelar pada hari ini, Sabtu (8/10/2022). Namun jadwal tersebut ditunda hingga waktu yang belum ditentukan sesuai putusan rapat panitia. (Red)